UJI BIOCHAR DAN EM2 MENINGKATKAN PERTUMBUHAN DAN PRODUKTIVITAS PADI

Marahadi Siregar, Sulardi;

  • Marahadi Siregar

Abstract

Padi (Oryza sativa L.) merupakan tanaman yang sangat penting keberadaannya di Indonesia karena beras yang dihasilkan merupakan sumber makanan pokok dan bahkan bagi sebagian penduduk Asia. Sekitar 1.750 juta jiwa dari 3 milyar penduduk Asia termasuk 200 juta penduduk Indonesia, enggantungkan kebutuhan kalorinya dari beras. Sementara di Afrika dan Amerika Latin yang berpenduduk sekitar 1,2 milyar, 100 juta diantaranya pun hidup dari beras. Oleh karena itu, di Negara-negara Asia beras memiliki nilai ekonomis sangat berarti. Kondisi ini mendorong kebutuhan untuk meningkatkan produksi beras nasional. Peningkatan
produktivitas padi nasional juga diperlukan untuk mengurangi impor beras dan mencapai ketahanan dan
swasembada. Upaya untuk meningkatkan produksi beras nasional adalah budidaya padi Salibu. Penelitian ini
menggunakan desain Rancangan Petak-Petak Terpisah (RPPT) dengan alur areal 1m x 1m, di mana sebagai Faktor Utama (A) adalah pemberian EM2 sebagai petak (E1) dan Tanta pemberian EM2, Faktor Kedua (B) adalah Biochar Pupuk kandang sapi organik (P1), Biochar Pupuk kandang kambing (P2), Biochar Pupuk kandang ayam (P3) dan Faktor Ketiga (C) adalah Varietas Ciherang (V1), Varietas Mekonga (V2) dan Varietas Inpara (V3) dilakukan dengan 4 Kelompok (R) dengan seluruh petak percobaan : RxAxBxC = 4x2x3x3 =72 petak percobaan. Parameter yang diamati potensi masing-masing varietas produksi di masing-masing plot semua perawatan (ton/ha) meliputi jumlah dan bobot gabah serta pertumbuhan padi meliputi tinggi tanaman, panjang malai dan jumlah anakan. Hasil penelitian menyatakan bahwa perlakuan EM2, Pupuk Biochar dan Vareitas menunjukan berbeda nyata terhadap tinggi tanaman dan jumlah anakan.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2019-10-11
How to Cite
, Marahadi Siregar. UJI BIOCHAR DAN EM2 MENINGKATKAN PERTUMBUHAN DAN PRODUKTIVITAS PADI. JASA PADI, [S.l.], v. 4, n. 1, p. 56-60, oct. 2019. ISSN 2502-8936. Available at: <https://jurnal.pancabudi.ac.id/index.php/jasapadi/article/view/607>. Date accessed: 22 nov. 2024.
Section
Articles